Hai hai hai! Nggak bosen kan kalau Rayyaan dan Razqa bagi-bagi printable lagi? He he. Sebelum bagi-bagi bahan buat main bareng, ada tips nih supaya printablenya nggak mudah rusak. Ada alternatif lain nggak ya selain dilaminasi? Kalau pakai setrikaan untuk memanaskan plastik laminasinya, kadang hasilnya keriting. Kalau terus-terusan ke tempat fotokopi, ya lumayan juga sih ya. Di sini tarifnya sekitar Rp 3.000 per lembar.
Sebagai alternatif kita bisa mencetak printablenya di kertas tebal. Saya lupa nih nama kertasnya. Kalau di toko alat tulis, 1 pak isi 100 lembar kertas seperti ini harganya Rp 25.000. Setelah dicetak, kita bisa lapisi dengan lakban bening besar baru kemudian digunting-gunting. Lumayan lho, kertas jadi tidak mudah basah ataupun sobek.
Nah sekarang kembali ke printablenya ya. Kali ini 2R mau ngajak berbelanja. Printablenya terdiri dari dua bagian. Yang pertama berisi gambar rak dan barang-barang yang akan dibeli. Printable kedua berisi daftar belanjaan. Khusus daftar belanjaan ini, saat mencetaknya minta ayah dan ibu untuk pakai mode cetak 4 halaman dalam 1 lembar sekaligus ya. Soalnya Mama 2R lupa memperkecil ukuran daftar belanjanya hi hi.
Daftar belanjanya sendiri ada dua jenis. Ada daftar berupa tulisan, ini untuk kakak yang sudah bisa membaca. Untuk adek, pakai daftar belanja yang berupa gambar. Setelah dicetak, laminasi kertasnya atau lapisi dengan lakban. Gunting gambar-gambar dan tempelkan ke rak.
Setelah itu anak-anak bisa berbelanja sesuai daftar yang mereka punya. Oh iya, ada gambar troli belanjanya juga lho. Sebelum kegiatan dimulai, orang tua juga bisa mengenalkan dulu nama-nama benda yang dijual. Intip video 2R di bawah ini ya.
Setelah itu anak-anak bisa berbelanja sesuai daftar yang mereka punya. Oh iya, ada gambar troli belanjanya juga lho. Sebelum kegiatan dimulai, orang tua juga bisa mengenalkan dulu nama-nama benda yang dijual. Intip video 2R di bawah ini ya.
Gimana, sudah siap mau belanja? Unduh dulu filenya ya!
diprint pakai kertas buku gambar sepertinya bisa mbak
ReplyDeletewah makasih ya mbak sharingnya akan saya pakai buat keponakan saya
wah menarik banget nih, bisa dicoba untuk mengisi waktu luang anak di rumah :D
ReplyDeletembaa...terima kasih sudah sharing printablenya, semoga menjadi tambahan kebaikan untuk mba dan keluarga,
ReplyDeletesalam kenal saya Kasih..
Mbak, link utk daftar belanjaan nya salah soalnya saya unduh tapi dua2nya dpt nya isi toko saja. Jadi tidak ada daftar belanjaannya. Kalau sudah mbak baca, bolehkah saya minta link utk daftar belanjaan nya dikirim ke email saya. Makasih ya mbak
ReplyDeleteMbak,link utk daftar belanjaannya salah. Jadi td saya unduh dptnya dua2 cuma isi toko. Ga ada yg daftar belanjaan. Tq yah mbak
ReplyDeleteTerima kasih sudah mampir, linknya sudah saya perbaiki ya ^_^
Delete